Minggu, 18 Oktober 2015

Published 12.49 by with 0 comment

Ringkasan Tentang Verba Bahasa Inggris

belajar ringkasan terkait verba bahasa inggris, belajar bahasa inggris tentang ringkasan terkait verba, belajar bahasa inggris membahas ringkasan terkait verba, belajar bahasa inggris perihal ringkasan terkait verba, belajar bahasa inggris mengulas ringkasan terkait verba, belajar bahasa inggris seputar ringkasan terkait verba, belajar bahasa inggris mengupas ringkasan terkait verba
Sumber: www.Google.co.id/gambar/verb


Ringkasan Tentang Kata Kerja Bahasa Inggris


Verba adalah salah satu kelas kata utama dalam Bahasa Inggris, selain nomina, adjektiva, dan adverbia. Dari beberapa kelas kata yang berbeda dalam Bahasa Inggris, verba adalah yang paling kompleks. Verba memiliki banyak bentuk daripada jenis kata lain apa saja, dan verba dapat dibagi ke dalam sejumlah jenis yang berbeda sesuai dengan bentuk dan penggunaannya. Belajar Bahasa Inggris kali ini tentang "Ringkasan Tentang Verba Bahasa Inggris".

Kesalahan terkait penggunaan verba Bahasa Inggris adalah umum bagi para pengambil tes menulis. Anda seharusnya secara otomatis memeriksa semua verba yang Anda gunakan ketika Anda mengedit tulisan Bahasa Inggris Anda.

Beberapa hal terkait verba Bahasa Inggris untuk diingat:

-> Gerund, infinitif, atau partisipel tidak dapat digunakan sendirian sebagai verba kalimat
    
     INCORRECT: The woman going to her office. (Gerund)
     INCORRECT: The woman to go to her office. (Infinitif)
     INCORRECT: The woman gone to her office.  (Past Participle)

-> Jika subyek kalimat melaksanakan tindakan, verbanya harus dalam bentuk aktif.

     The architect designed the building. (Verba aktif)

-> Jika subyek kalimat menerima tindakan, verbanya harus dalam bentuk pasif.

     The building was designed  by the architect. (Verba pasif)

-> Verba harus berkesesuaian dengan subyeknya. Subyek tunggal (singular) memerlukan verba tunggal; verba jamak (plural) membutuhkan verba jamak.

     The class is . . .                                  The classes are . . .
     The bicycle was . . .                           The bicycles were . . .
     The game has been . . .                      The games have been . . . 
     The child likes . . .                              The children like . . . 

- Kalimat dengan dua subyek yang digabung dengan and mengambil verba jamak,

     The chemistry lab and the physics lab are . . . 

tetapi ada tiga perkecualian, yang diberi label one and the same, each and every, dan bacon and eggs.

- Beberapa kata berakhir dalam -s, yang berarti jamak dalam bentuk tetapi tunggal dalam makna. Banyak dari kata ini adalah nama dari bidang studi (econimics, physics, mathematics, dan sebagainya). News adalah kata lain dari jenis ini.

     Economics is . . .
     The news was . . . 
     Mathematics has . . .

-Subyek dengan each dan every mengambil verba tunggal (Ini termasuk kata majemuk seperti everyone dan everthing.)

     Each state has . . .
     Each of the representatives was . . .
     Every person was . . .
     Everyone wants . . . 

- Subyek tunggal yang digabung dengan frasa seperti along with, accompanied by, together with, as well as, dan in addition mengambil verba tunggal (singular).

     The mayor, along with the city council, is . . .
     Together with his friends, Mark has . . .

- Jumlah waktu, uang, jarak, dan sebagainya biasanya mengambil verba tunggal.

     Five hundred dollars was . . .
     Two years has . . . 
     Ten miles is . . .  


-> Tenses yang cocok harus digunakan sesuai dengan kata atau gagasan yang terkait waktu dalam kalimat.
Simple present tense adalah tenses waktu yang umum. Ia biasanya menunjukkan bahwa suatu kondisi selalu benar atau bahwa suatu tindakan selalu terjadi. Ia mungkin juga menunjukkan bahwa suatu tindakan secara reguler terjadi (menyangkut kebiasaan).
  
     The atmosphere surrounds the Earth.
     Karen often stays at this hotel.
     Generally, the lectures in this class are very interesting.

- Future tense digunakan untuk waktu yang akan datang.

     Next semester I will take a chemistry class.

- Simple past menunjukkan bahwa suatu tindakan terjadi pada waktu tertentu di masa lampau.

     They moved to Phoenix five years ago.
     This house was built in the 1920's.
     Dinosaurs lived millions of years ago.

- Present perfect biasanya menunjukkan bahwa suatu tindakan mulai pada beberapa waktu di masa lampau dan berlanjut pada masa sekarang. Ia mungkin juga menunjukkan bahwa suatu tindakan terjadi pada waktu yang tidak tentu di masa lampau.

     Mr. Graham has worked for this company since 2003.
     Steven hasn't been to a doctor for over a year.
     Jamilah has recently returned from Europe.

-> Bentuk yang benar dari verba utama--bentuk dasar, bentuk -ing, past tense, past participle--harus digunakan.

- Bentuk dasar mengikuti semua kata bantu modal (can, could, may, might, dan sebagainya).
     might be                        can remember                 should study
     must know                    could go                          may follow

- Kata kerja bantu mirip tertentu memerlukan infinitif (to + bentuk dasar verba).
     ought to attend             used to play                     have to harry

- Past participle digunakan setelah bentuk have dalam semua bentuk perfect verba.
     has done                      had called                        should have said
     have run                      will have read                   could have made

- Bentuk -ing digunakan setelah bentuk be dalam semua bentuk progresif verba.
     is sleeping                    has been writing                should have been wearing
     was working                had been painting              will be waiting

- Past participle digunakan setelah bentuk be dalam semua bentuk pasif verba.
     is worn                         has been shown                would have been lost
     is being considered      had been promised            might have been canceled
     were told                     will have been missed


Demikianlah ringkasan terkait verba Bahasa Inggris untuk diingat dan diterapkan dalam Bahasa Inggris tutur dan tulis. Jangan lewatkan link yang disediakan (warna biru) untuk diklik sebagai materi tambahan. Cara belajar Bahasa Inggris yang simpel, mudah dimengerti dan dipraktikkan. Ulasan grammar Bahasa Inggris yang lengkap, mendalam, dan lugas. Artikel Bahasa Inggris yang enak dibaca dan perlu. Tetap semangat! Keep moving on!

Sebuah video diharapkan dapat memperkaya atau melengkapi tulisan ini. Semoga.



Penulis tak akan henti-hentinya menyampaikan cuplikan berikut ini:
"A student who has learned a lot of grammar but who cannot use a language is in the position of a pianist who has learned a lot about harmony but cannot play the piano."
-L.G. Alexander
Follow Me on:
YouTube: https://www.youtube.com/channel/UCM5qEVCvLHTAtuNfWt3tT1w/
Facebook: https://www.facebook.com/EnglishKito/
Instagram: https://www.instagram.com/baryzin
Twitter: https://twitter.com/baryzin 
      edit

0 Comments:

Posting Komentar